Mengenai LPK Karya Sejahtera Bersama

Pusat Pelatihan Kerja dan Bahasa Jepang

Lembaga Pelatihan Kerja Karya Sejahtera Bersama (LPK KSB), adalah lembaga yang dikelola bersama oleh  Perusahaan Indonesia dan Jepang yang sangat berpengalaman di bidang Penyaluran Tenaga Kerja ke Jepang dan Kursus Bahasa Jepang. Dengan Kantor yang berkedudukan di Indonesia dan Jepang.

Visi

Memberikan kesempatan kepada para pemuda dan pemudi Indonesia yang memiliki tekad dan pendirian agar dapat berdiri sendiri, berkontribusi bagi perkembangan masyarakat, baik masyarakat Negara Republik Indonesia maupun Negara Jepang.

Misi

Misi adalah menjembatani generasi muda terbaik Indonesia memperoleh berbagai keterampilan, pengetahuan profesional dan kemandirian melalui magang kerja. Selain itu memberi peluang lebih banyak untuk belajar tentang jepang sebagai negara maju, agar nantinya mampu bersaing di era global serta dapat berkontribusi untuk masa depan Indonesia yang lebih baik.

Alasan Utama Mengapa Harus Memilih KSB

1. Penugasan tenaga ahli di Jepang

Dengan tujuan agar kami dapat berkomunikasi secara intens dengan orang-orang dari lembaga tuan rumah maupun pihak kami yang berada di Jepang, sehingga program berjalan dengan lancar dan dapat memenuhi permintaan.

2. Lokasi Strategis

Mudah dijangkau karena terletak di Jalan Raya yang menghubungkan Tangerang dengan Jakarta, dan juga tidak jauh dari bandara Soekarno-Hatta yaitu kurang lebih 40 menit.

3. Pendidikan yang berkualitas

Terdiri dari tenaga instruktur yang berpengalaman dan bersertifikat, dan juga ada peninjauan oleh pengajar yang berasal dari Jepang guna meningkatkan kualitas pendidikan.

4. Proses pendaftaran dan seleksi yang mudah.

Di era digital seperti sekarang ini kita dimanjakan oleh fitur-fitur digital yang ada, termasuk system pendaftaran maupun seleksi yang juga bisa dilakukan secara online.

5. Biaya murah dan tidak memberatkan.

Harapan kami program ini dapat dijangkau oleh semua kalangan, terutama yang memiliki tekad kuat. Dengan begini SDM yang terserap nantinya akan meningkat dan juga akan semakin banyak SDM unggul yang tercipta.

6. Full Support Sebelum Berangkat dan Setelah Pulang

Support yang diberikan KSB adalah dari Awal sampai Akhir Program. KSB tidak hanya bertekad membantu peserta magang sampai ke Jepang saja. Tetapi juga menssuport setelah kembali ke Tanah Air seperti Bimbingan Usaha Mandiri atau Merekomendasikan Lowongan Kerja.